Tuesday, September 16, 2014

Yang Pasti Anda Temukan di Setiap Dapur Brazil

Ketika anda berkunjung ke Brazil, cobalah berkunjung ke beberapa rumah dan intip-intiplah  dapurnya. Biasanya anda akan menemukan satu atau lebih pressure cooker di dapur. Di setiap rumah tangga Brazil yang mengolah makanan sendiri, akan selalu ditemukan panci ini. 

Pressure Cooker n Feijão 
sumber: flavorsoftbrasil.blogspot.com
Why? Brazil adalah pengkomsumsi kacang (sejenis kacang merah) terbesar setelah nasi. Untuk menghemat waktu memasak kacang jenis ini, mereka akan menggunakan pressure cooker. Sesuatu yang akan mereka jawab, mengapa kami harus meninggalkan panci itu hanya untuk membuang-buang waktu dan gas dengan memasak kacang di panci biasa? Ya, memasak jenis kacang ini ( Feijão- baca: feijong) di panci biasa membutuhkan waktu 2-3 jam diatas kompor, sementara pressure cooker hanya membutuhkan 15-20 menit setelah pertama kali mendidih. Benda ini adalah penyelamat waktu di dapur.  Selain Feijão, tentu saja daging, sup, sayur, kaldu, kentang, akan lebih cepat dimasak dengan alat ini. A great life saver.
Memang, dalam proses memasak pressuse cooker bakal mengeluarkan suara keras bin berisik, tapi tenang saja... dengan hasil masakan oke dan super cepat, why not? Cara kerja pressure cooker? Pressure cooker menggunakan air dalam prosesnya atau cairan2 lain. Dalam panci tertutup yang membuat udara tidak bisa lari keluar, tekanan yang dihasilkan memanaskan makanan dengan cepat, suhu didalam ketika air mendidih tidak hanya 100 C, tetapi bisa mencapai 121 C. Ketika akan membuka penutup panci, usahakan tekanan didalam sudah cukup rendah. 

 Di publish juga disini

No comments:

Post a Comment